Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Build Airi Tersakit 2024 di Arena Of Valor Rekomendasi Kami

Warta Games - Airi, salah satu hero Warior di Arena of Valor, memiliki kemampuan True Damage yang sangat sakit. Selain itu, keunggulan lincahnya terbantu oleh skill 2, yaitu Shadow, yang memberikan efek Dash dan True Damage yang dapat di Stack hingga 3 kali.

Untuk meningkatkan kemampuan Airi, pemilihan Build yang tepat sangat penting. Warta Games membahas build Airi tersakit di Arena of Valor dalam artikel ini.

Build Airi Tersakit 2024 di Arena Of Valor, Auto Win!
Gambar Build Airi Tersakit 2024 di Arena Of Valor, Auto Win!

Item Build

Gilded Greaves: Item pertama untuk memperkuat Airi, memberikan Movement Speed, Magic Defense, dan pengurangan efek Debuff untuk meningkatkan ketahanan di Early Game.

Curse of Death: Penting digunakan saat melawan hero dengan kemampuan heal yang deras, memberikan pengurangan HP lawan dan tambahan Max HP untuk kekuatan lebih dalam permainan.

Omni Arms: Memberikan tambahan Physical Attack, Attack Speed, Cooldown Reduction, dan Max HP. Pasifnya memberikan 100% ekstra Physical Damage setelah menggunakan skill.

Medallion of Troy: Item Defense untuk menahan Magic Damage, memberikan Cooldown Reduction, Magic Defense, dan Max HP yang tinggi.

Fenrir’s Tooth: Menambahkan Physical Attack yang tinggi dan memberikan Damage tambahan jika HP lawan di bawah 50%.

Blade of Eternity: Item terakhir, memberikan Physical Defense dan efek pasif yang memungkinkan Airi hidup kembali setelah mati.

Arcana Build

Onslaught 10 (Merah): Tambahan Physical Attack dan Armor Pierce.

Assassinate 10 (Ungu): Tambahan Physical Attack dan Movement Speed.

Skewer 10 (Hijau): Tambahan Physical Attack dan Armor Pierce.

Rune Build

Lokhiem:

Tingkat 1: Shadow Blade untuk Damage tambahan.

Tingkat 2: Deadly Claw untuk tambahan Attack Damage.

Tingkat 3: Curse of Death untuk tambahan Damage pada musuh yang terkena tanda.

Humans:

Enhanced Restore untuk peningkatan jumlah pemulihan HP dan Mana.

Gunslinger untuk Movement Speed dan Magic Power tambahan setelah membunuh atau assist musuh, dapat di Stack hingga 6 kali.

Dengan susunan item, arcana, dan rune tersebut, Airi akan menjadi lebih kuat dan mampu mengalahkan musuh dengan lebih efektif di Arena of Valor. Selamat mencoba!